Sabtu, 16 Oktober 2010

SMART PHONE SEBAGAI MEDIA BARU DALAM BERKOMUNIKASI





kali ini saya akan membahas mengenai smart phone sebagai media baru dalam berkominikasi. Saat ini dunia ponsel pintar sedang marak-maraknya. Ketenaran Apple iPhone, semakin dan semkin banyaknnya pengguna BlackBerry, semakin kencangnya para pemburu ponsel-ponsel berbasis OS Android dan Windows Phone. Membuat kita sebagai pengguna disajikan begitu banyak pilihan khususnya ponsel-ponsel pintar (smartphones). Kemudian selain itu kelebihan2 yang dimiliki oleh smart phone ini adalah bentuk tampilan dan sistem operasi yang sangat keren, sehingga terkadang banyak pembeli yang hanya melihat smart phone ini dari segi tampilannya tanpa mempelajari lebih dalam tentang kegunaan sesungguhnya,

Bagi kita yang telah mengerti pekembangan ponsel-ponsel pintar ini tentu tidak akan bingung untuk memilih yang mana yang akan kita beli, tapi bagi banyak orang belum tentu mengerti dan mengetahui dunia ponsel pintar itu. Seperti kita ketahui saat ini ponsel-ponsel pintar di kuasai oleh nama-nama seperti Apple iPhone, RIM BlackBerry, Google Android dan Microsoft Windows Phone

kemduian akan timbul pertanyaan Mana yang baik, mana yang hebat, mana yang murah dan mana yang pas buat kita...??? Nah bagi kalian yang ingin mengetahui (setidaknya untuk saat ini) ponsel pintar mana yang terbaik dan cocok buat kalian, silakan simak review dibawah ini (menggunakan ponsel iPhone4, BlackBerry Torch, HTC Nexus One, HTC HD2)


Phone4 - OS4
-------------
Ponsel ini bisa dan cocok digunakan untuk segala umur, jadi siapapun kamu akan cocok dengan iPhone. Dan bila kamu gemar bermain game, maka pilihan ada pada iPhone, ada ribuan games menarik disini. Bagi yang suka modis dan gaya, ponsel iPhone pas untukmu. Namun yang menjadi banyak pemikiran orang-orang adalah harga sebuah iPhone cukup mahal dibanding ponsel pintar lainnya. Aksesorisnya banyak beragam, kamu dapat memilihnya sesuai selera kamu. Membawa iPhone digenggamanmu seperti menjadi sorotan bagi orang-orang disekitarmu.


BlackBerry Torch - OS6
----------------------
Ponsel ini memiliki jati diri sendiri. Bagi para pekerja, pebisnis, ibu rumah tangga dan anak muda yang hobi chatting, ber-facebook dan twiterran maka ponsel BlackBerry lah teman setia kamu. Dan katangguhan fitur Push Email nya sangat membantu bagi para pekerja dan pebisnis yang dapat selalu melakukan mobilitas dalam berkerja. Sudah tak asing lagi istilah bila kamu sedang asyik sama BlackBerry kamu akan lupa sama yang lainnya. Selain Tourch ada pilihan model lain seperi Bold Onyx, Curve Gemini, Storm dan Tour untuk versi cdma-nya.


HTC Nexus One - Android 2.2
---------------------------
Bagi yang ingin memiliki ponsel seperti iPhone namun terbatas akan dana, maka bisa mengambil ponsel-ponsel yang menggunakan OS Android. Karena pada Android juga tersedia banyak ribuan aplikasi dan games. Dan bagi kamu yang suka ngoprek (gratil) akan sistem operasi ponsel maka Android adalah teman baikmu. Memang saat ini Android tengah sedang mengejar menyediakan banyak aplikasi dan game untuk menyaingi iPhone. Namun seperti diketahui walau Android banyak menyediakan aplikasi dan game tapi kualitasnya tidak sebagus dan sebanyak di iPhone (Apple Store). Yang menarik pada Android adalah interface OS nya.


HTC HD2 - WinMo 6.5
-------------------
Untuk saat ini, ponsel yang berbasis OS WIndows Mobile agak ketinggalan dibanding ponsel-ponsel dan OS diatas. Bila kamu hanya ingin mengandalkan untuk nelpon, sms, aktifitas email yang tidak terlalu banyak, dan kebutuhan kamera, maka ponsel dengan OS Windows Mobile juga baik untuk menjadi temanmu. Tapi kalau kamu ingin mementingkan fitur internet yang memadai silakan ambil ponsel-ponsel diatas (sebab di Windows Mobile browser web nya sudah sangat ketinggalan dan dirasa tidak nyaman). Mari kita tunggu kehadiran Windows Phone 7 yang tidak lama lagi akan meluncur, diharapkan kedatangannya dapat mengimbangi pesaing-pesaingnya diatas.






dikutip dari : http://www.master.web.id/portal/
kemudian ditambahkan dan disempurnakan oleh penulis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar